Sabtu, 15 Oktober 2011

Lets Vote Komodo Island Being New 7 wonders of Nature

Hey guys, before I ask you to join in this section let me describe about Komodo Island.

Pulau Komodo adalah sebuah pulau yang terletak di Kepulauan Nusa Tenggara. Pulau Komodo dikenal sebagai habitat asli hewan komodo. Pulau ini juga merupakan kawasan Taman Nasional Komodo yang dikelola oleh Pemerintah Pusat. Pulau Komodo berada di sebelah timur Pulau Sumbawa, yang dipisahkan oleh Selat Sape.
Di Pulau Komodo, hewan komodo hidup dan berkembang biak dengan baik. Hingga Agustus 2009, di pulau ini terdapat sekitar 1300 ekor komodo. Ditambah dengan pulau lain, seperti Pulau Rinca dan dan Gili Motang, jumlah mereka keseluruhan mencapai sekitar 2500 ekor.
Selain komodo, pulau ini juga menyimpan eksotisme flora yang beragam kayu sepang yang oleh warga sekitar digunakan sebagi obat dan bahan pewarna pakaian, pohon nitak ini atau sterculia oblongata di yakini berguna sebagai obat dan bijinya gurih dan enak seperti kacang polong.

Ok guys, udah tau kan kayak apa sih Pulau Komodo itu. Sekarang ini Pulau Komodo sudah masuk ke dalam 28 Finalists of New 7 Wonder of Nature. Kurang sedikit lagi Komodo Island bisa menjadi the winner dalam kontes tersebut. Olah karena itu ayo kita semua dukung Pulau Komodo tercinta kita. 

Bapak Jusuf Kalla yang merupakan Duta Komodo berusaha untuk mempromosikan Pulau Komodo agar dapat lolos menjadi pemenang dari New 7 Wonders. Setelah mengalami seleksi yang ketat yaitu:
1. Global Vooting, Dimulai Desember 2007 s/d 7 juli 2009 menghasilkan 77 Top Nominasi
2. Penentuan Finalis 21 Juli 2009 Menghasilkan 28 Finalis, dan Pulau Komodo masuk di dalamnya.
3. Penentuan 7 Keajaiban Dunia 21 Juli 2009 s/d 31 Dec 2010
4.Penentuan Vote terakhir sampaa tanggal 11 November 2011

Ayo teman, kurang 27 hari lagi nih. Jangan sampai kita menyesal nantinya. Kalian bisa vote Pulau Komodo dengan cara:
1. Vote melalui website New 7 Wonders of Nature yaitu http://www.new7wonders.com/
2.Vote di Facebook Account Pulau Komodo http://www.facebook.com/group.php?gid=107187604432&v=info
3.Kirim SMS dengan ketik KOMODO kirim ke 9818. Soal biaya jangan khawatir karena pemerintah sudah bekerja sama dengan semua operator untuk mendukung Pulau Komodo hanya dengan Rp 1 / SMS. Murah kan, jadi ayo sms berkali-kali gak bakal rugi.

Temen-temen tau gak apa keuntungannya jika Pulau Komodo bisa menjadi New 7 Wonder of Nature?? Banyak banget teman, diantaranya nih:
1.      Indonesia akan terkenal di mata dunia seperti saat Borobudur menjadi 7 Wonders of Nature.
2.     Akan banyak turis asing yang berkunjung ke Indonesia untuk melihat Pulau Komodo tercinta ini. Jika demikian maka pendapatan Indonesiapun akan bertambah.
3.  Kita tahu kan masih banyak kemiskinan yang melanda di Indonesia terutama Pulau Nusa Tenggara. Apabila pendapatan Indonesia bertambah kita dapat memperbaiki kondisi itu.
4.   Bila  kondisi Indonesia membaik dan kemiskinan dapat diatasi, maka Indonesia bisa menuntaskan masalah lainnya selain kemiskinan.
5.  Apabila semuanya sudah tuntas, Insya Allah Indonesia akan menjadi negara yang maju. Aammiiinn... Semoga ya :)

Mungkin itu dulu ya, dukungan kalian sangat berarti buat kemenangan kita di ajang New 7 Wonders of Nature ini. So, Lets vote guys ^^

Share:

0 comments: